Kurangi Kegiatan Syuting, Teuku Rasya Pilih Fokus ke Dunia Bisnis dan Politik

2 weeks ago 12

Tamara Bleszynski dan Teuku Rassya Kurangi Kegiatan Syuting, Teuku Rasya Pilih Fokus ke Dunia Bisnis dan Politik / Foto: Instagram @tamarableszynskiofficial

Jakarta, Insertlive -

Teuku Rasya saat ini sudah jarang tampil di layar kaca. Ternyata, ia memang mulai mengurangi kegiatan syutingnya.

Putra Tamara Bleszynski itu mengaku saat ini dirinya tengah fokus untuk melakukan passionnya yang lain. Teuku Rasya mengaku selain akting, ia juga tertarik dengan dunia bisnis.

"Dari seni passion, cuma Rassya juga punya passion di bidang lainnya, baik itu di bisnis, bagaimana kita bisa memberikan baliklah ke mereka yang sudah men-support perjalanan karier Rassya selama ini. Ya ngelihat arusnya saja sih mau ke mana, ke mana," ucap Teuku Rasya ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Sabtu (21/6).


Saat ini ia telah memiliki usaha kecil-kecilan di bidang kuliner. Tak hanya itu, Teuku Rasya juga sedang mengembangkan start up di bidang budaya.

Teuku Rasya merasa bisnis merupakan pekerjaan utamanya. Namun, ia tak menampik turut bersyukur bisa terjun ke dunia hiburan Tanah Air.

"Tapi kalau yang jadi utama bisnis kali ya. Ya tapi bersyukur bisa ada di entertainment," ujarnya.

Selain bisnis, Teuku Rasya juga ingin berminat untuk terjun ke dunia politik. Ia mengaku ingin mencoba peruntungan di dunia politik.

"Kemarin memang sempat terjun, belajar-belajarlah untuk ke depannya kira-kira ngelihat ini sebuah wadah yang tepat nggak sih buat Rassya bisa ngasih balik apa yang sudah diterima dari masyarakat selama hampir 10 tahun berkarier di entertainment, apakah ini merupakan salah satu solusi di mana Rassya bisa memberikan balik kepada masyarakat atau nggak, ya lagi coba belajar untuk di politik," tuturnya.


Teuku Rasya tahu betul dunia politik penuh dengan tantangan. Justru hal itu lah yang membuat Teuku Rasya tertarik untuk mencoba berpolitik.

"Kalau dibilang seru, mungkin tantangannya banyak, karena buat kita bisa ngelihat gimana sebetulnya politik itu bekerja untuk mengedepankan kepentingan-kepentingan masyarakatnya, itu merupakan proses rumit dengan sendirinya. Jadi lebih menantang saja untuk dipelajari," pungkasnya.

(kpr/kpr)

Tonton juga video berikut:

Read Entire Article
Industri | Energi | Artis | Global