Okin Janji Tak Selingkuh Jika Rujuk, Rachel Vennya Bilang.../Foto: instagram.com/rachelvennya
Jakarta, Insertlive -
Figur publik Niko Al Hakim alias Okin baru-baru ini hadir dalam sebuah podcast yang dipandu oleh selebgram Rachel Vennya. Pada kesempatan itu, ia buka-bukaan soal perceraian yang telah ia lalui bersama dengan selebgram itu.
Okin mengaku dirinya tak pernah bisa benar-benar menjauh dari Rachel Vennya meski telah bercerai. Ia menyebut dirinya selalu mendapatkan energi positif dari sang mantan istri, bahkan menyebut pernikahannya yang kandas telah memberikan pelajaran berharga baginya.
"Ketika saling menghubungi, kami bisa mendapatkan energi baik satu sama lain. Dari dia, gue belajar untuk tidak selingkuh dalam sebuah hubungan," ungkap Okin pada kesempatan itu, dikutip Rabu (2/7).
Ayah dua anak itu kemudian membuka peluang untuk rujuk dengan sang mantan istri. Ia bahkan berjanji untuk tak selingkuh jika bisa rujuk dan kembali membangun rumah tangga dengan Rachel Vennya.
"Kalau kita nikah lagi, gue janji nggak bakal selingkuh, tapi kalau nikah lagi, tema pestanya jangan Disney lagi lah. KUA saja lah kita, KUA," kata Okin.
Pernyataan Okin hanya disambut tawa renyah dari Rachel Vennya tanpa komentar lebih lanjut. Meski terluka akibat perselingkuhan, keduanya diketahui masih kompak membesarkan kedua anak mereka, Xabiru dan Chava.
Okin diketahui secara blak-balakan mengaku telah berelingkuh dari Rachel Vennya pada akhir 2020 lalu. Saat itu, Okin yang berselingkuh menyebut dirinya sangat menyesal dan telah meminta maaf kepada Rachel Vennya.
Keduanya kemudian resmi bercerai pada tahun 2021 dan sepakat untuk mengasuh kedua anak mereka. Mereka diketahui masih kompak hingga kini untuk anak mereka, dan Okin bahkan tampak membuka peluang rujuk kepada sang mantan istri.
(asw/agn)
Tonton juga video berikut: