Jakarta -
Dunia hiburan Tanah Air berduka atas meninggalnya Lula Lahfah pada Jumat (23/1) kemarin. Kepergian Lula Lahfah tentunya mengejutkan publik, lantaran selama ini ia terlihat selalu ceria.
Siapa sangka, ternyata selama ini Lula berjuang melawan penyakit yang diidapnya. Pada 8 Februari 2020 lalu, Lula sempat curhat di media sosialnya bahwa dirinya mengalami sesak napas hingga harus masuk rumah sakit.
Selain itu, Lula juga merasakan nyeri pada jantungnya. Beruntung, kala itu dirinya dinyatakan mengalami asam lambung, bukan masalah pada jantungnya.
"Tadi tiba-tiba susah banget buat napas terus dada nyeri banget sampai ke RS, ngeri jantung gitu, tapi pas diperiksa bersyukur banget ternyata gue asam lambung. Tetap sih nyiksa sakitnya, tapi setidaknya jantung gue sehat sentosa," tulis Lula Lahfah pada 8 Februari 2020 lalu di Twitter yang sekarang X.
Tak sampai di situ, Lula juga sempat curhat dirinya takut meninggal dunia akibat penyakit GERD yang dideritanya. Lula mengaku suka berpikir berlebihan sehingga memicu GERD-nya kambuh.
Namun, Lula justru semakin merasa takut saat GERD-nya kambuh. Ia takut penyakit yang dideritanya itu akan merenggut nyawanya.
"Overthinking sampai GERD lalu makin overthinking karena takut meninggal," tulis Lula Lahfah di akun Twitternya pada 24 November 2021.
Pada awal tahun 2026, Lula Lahfah sempat dirawat di rumah sakit akibat penyakit yang dideritanya. Ia pun membagikan momen tengah berada di rumah sakit di akun TikToknya.
Sontak saja banyak warganet yang mempertanyakan soal penyakit kekasih Reza Arap itu.
"Mang KK nya sakit apa?" tanya akun TikTok @Ameli***15.
"Kak sakit apa ??" tulis akun TikTok @TerraRa***zen.
Lula Lahfah pun mengungkapkan bahwa dirinya mengidap banyak penyakit.
"Borongan, ISK, usus bengkak radang, batu ginjal, gerd," ungkap Lula Lahfah.
(kpr/kpr)

3 hours ago
2

















































