Tragis, Pria Tergemuk di Dunia Meninggal Usai Idap Penyakit Ini/Foto: Twitter
Jakarta, Insertlive -
Kehidupan pria yang dinobatkan sebagai orang tergemuk di dunia Juan Pedro Franco berujung tragis.
Ia dinyatakan meninggald unia pada usia 41 tahun. Juan yang berat badannya hampir angka 450 kilogram itu meninggal dunia setelah mengidap penyakit komplikasi infeksi ginjal.
Kabar kepergian Juan diungkapkan oleh Jose Antonio Casteneda, dokter yang merawatnya. Sebelum meninggal dunia, kondisi Juan sempat memburuk selama berhari-hari. Ia lalu mengembuskan napas terakhirny pada 24 Desember 2025 di Aguascalientes, Meksiko tengah.
Berat badan Juan pernah menyentuh angka 600 kilogram. Kondisi itu membuatnya sulit melakukan aktivitas sehari-harinya. Bahkan untuk memindahkan tubuhnya memerlukan bantuan dari delapan orang dewasa. Juan juga harus menggunakan popok untuk buang air.
Meski begitu Juan tetap berusaha untuk menurunkan berat badannya. Ia pernah mencoba untuk melakukan diet ketat Mediterania, yang fokus memakan buah dan sayuran. Juan juga pernah menjalani dua kali operasi bariatrik.
Pertama ia menjalankan operasi gastric sleeve lalu dilanjutkan dengan gastric bypass. Lewat usahanya itu, Juan berhasil menurunkan hampir setelah dari berat badannya. Pada 2023, berat Juan tercatat sekitar 259 kilogram.
Meski berhasil menurunkan berat badannya, Juan memiliki riwayat penyakit serius. Selama menjalani perawatan, Juan diketahui mengidap penyakit serius seperti diabetes tipe 2, gangguan tiroid, hipertensi hingga penumpukan cairan di paru-paru.
Ia juga pernah terinfeksi COVID-19 pada 2020 lalu dan berhasil bertahan meski Juan masuk ke dalam kategori kelompok berisiko tinggi. Namun, hingga akhir hayatnya Juan tetap harus berjuang melawan penyakit yang diidapnya.
Nama Juan Pedro Franco mulai dikenal publik sejak 2017 lalu. Saat itu ia tercatat oleh Guinness World Records sebagai pria terberat di dunia dengan bobot hampir 600 kilogram.
"Tubuh saya hanya mengikuti jalannya sendiri tanpa kendali apa pun," kata Juan dalam wawancara dengan Guiness World Records dalam laporan dari The Sun.
(agn/agn)
Tonton juga video berikut:

5 hours ago
4

















































