FotoINET
Reuters - detikInet
Selasa, 08 Apr 2025 15:14 WIB
Kazakhstan - Satu astronaut NASA dan dua kosmonaut Roscosmos akan meluncur ke Stasiun Luar Angkasa Internasional (ISS). Mereka akan menggunakan wahana Soyuz MS-27.
Anggota kru kosmonaut Roscosmos Komandan Sergey Ryzhikov (tengah), Insinyur Penerbangan Alexey Zubritsky (kanan), dan astronaut NASA Insinyur Penerbangan Jonny Kim (kiri) menghadiri upacara pelepasan sebelum peluncuran wahana antariksa Soyuz MS-27 di kosmodrom Baikonur di Kazakhstan, Selasa (8/4/2025). (REUTERS/Yuri Kochetkov)
Peluncuran antariksa berawak keempat tahun 2025 akan terbang ke orbit rendah Bumi. Soyuz MS-27 dijadwalkan lepas landas di Kosmodrom Baikonur, Kazakhstan, Selasa (8/4/2025) pukul 05:47 UTC. (REUTERS/Yuri Kochetkov)
Wahana antariksa tersebut akan membawa astronaut NASA Jonny Kim dan kosmonaut Roscosmos Sergey Ryzhikov dan Alexey Zubritsky ke Stasiun Luar Angkasa Internasional (ISS). (REUTERS/Yuri Kochetkov)
Setelah merapat, Soyuz ini akan bergabung dengan Soyuz MS-26, Crew Dragon Endurance, Progress MS-29, dan Progress MS-30 sebagai bagian dari pelengkap wahana yang berkunjung di laboratorium yang mengorbit. (REUTERS/Maxim Shemetov)
Para kosmonaut ini akan menghabiskan sekitar delapan bulan untuk melakukan penelitian ilmiah sebelum kembali ke Bumi pada bulan Desember. (REUTERS/Maxim Shemetov)
(/)