Orang Terkaya Ramaikan Pelantikan Trump, Netizen Ledek Oligarki

1 month ago 22

FotoINET

Pool - detikInet

Selasa, 21 Jan 2025 17:31 WIB

Jakarta - Para orang terkaya dunia ramai hadir di pelantikan Donald Trump sebagai Presiden Amerika Serikat. Begini reaksi di media sosial.

Meme Trump

Elon Musk, Jeff Bezos, dan Mark Zuckerberg, saat ini di posisi pertama sampai ketiga orang terkaya di dunia. Ketiganya duduk bersama menghadiri pelantikan Donald Trump. Foto: X.com

Meme Trump

Tampak di sini duduk berdampingan para bos utama Tesla, Amazon, Google, dan Meta. Foto: X.com

Meme Trump

"Pelantikan Donald Trump penuh dengan oligarki miliarder, seperti kabinetnya, termasuk plutokrat terkaya, Elon Musk, Jeff Bezos dan Mark Zuckerberg. Melihat mereka bersama adalah simbol sempurna siapa yang benar-benar dilayani pemerintah AS," tulis akun ini. Foto: X.com

Meme Trump

Ini adalah para kaum elit dunia teknologi yang menghadiri pelantikan Donald Trump. Foto: X.com

Meme Trump

Sungguh kontras lonjakan kekayaan para orang terkaya ini dibandingkan upah orang biasa Amerika. Foto: X.com

Meme Trump

Apakah mereka ini anggota kabinet Donald Trump yang sebenarnya? Foto: X.com

Meme Trump

"Jepretan para oligarki miliarder berdiri bersama, di tengah pilihan kabinet Trump. Ini adalah simbol sempurna plutokrasi Amerika," tulis akun ini. Foto: X.com

Meme Trump

Jumlah kekayaan para orang terkaya yang menghadiri pelantikan Trump ini diestimasi sekitar USD 1,3 triliun. Foto: X.com

Meme Trump

"Perusahaan terbesar dunia bukan lagi minyak atau perbankan. Ekonomi hari ini dibangun dari data, platform, dan algoritma," sebut netizen ini. Sungguh kalimat yang tajam, tapi bener banget. Foto: X.com

Meme Trump

"Mereka bukan hanya terkaya di dunia, tapi sepanjang sejarah. Dan hari ini, mereka berlutut pada takhta Trump," cetus akun ini. Foto: X.com

(/)

Read Entire Article
Industri | Energi | Artis | Global