Penanaman 10 Ribu Mangrove oleh Telkom di Pantai Terancam Abrasi

3 hours ago 4

Aksi Restorasi Bumi Telkom

Direktur Utama Telkom Ririek Adriansyah (tengah), Direktur Human Capital Management Telkom Afriwandi (kiri), serta Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko Telkom Heri Supriadi (kanan) saat penanaman mangrove di Pantai Istambul Glagah Wangi, Tambak Bulusan, Demak, Jumat (15/11). Foto: Telkom

Aksi Restorasi Bumi Telkom

PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) menunjukkan komitmen mengimplementasikan praktik Keberlanjutan atau ESG (Environmental, Social, dan Governance) di seluruh aspek dan lini bisnis perusahaan. Hal ini diwujudkan melalui kegiatan “Aksi Restorasi Bumi” dengan penanaman 10 ribu pohon mangrove di Pantai Istambul Glagah Wangi, Demak, Jawa Tengah. Acara dihadiri oleh Direktur Utama Telkom Ririek Adriansyah, Direktur Human Capital Management Telkom Afriwandi, serta Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko Telkom Heri Supriadi, pada Jumat (15/11).). Foto: Telkom

Aksi Restorasi Bumi Telkom

Secara nasional, tahun ini Telkom telah berkontribusi untuk mengurangi dampak lingkungan melalui penanaman lebih dari 90 ribu pohon darat, 50 ribu pohon mangrove, dan 870 terumbu karang. Dengan demikian perusahaan tidak hanya berfokus pada upaya peningkatan kesadaran masyarakat akan kesehatan, namun juga pelestarian lingkungan demi keberlangsungan hidup dan masa depan yang lebih baik. Foto: Telkom

Aksi Restorasi Bumi Telkom

Dalam kesempatan yang sama, juga diluncurkan logo baru untuk ESG Telkom, yaitu Go Zero%, agar program lingkungan ini terus menghadirkan perubahan berkelanjutan yang berdampak baik bagi masyarakat luas. "Kita membuat inisiatif untuk secara aktif memperbaiki lingkungan dan meninggalkan yang baik buat anak cucu kita," tandas Direktur Utama Telkom, Ririek Adriansyah. Foto: Fyk/detikinet

Aksi Restorasi Bumi Telkom

Telkom juga memberikan bantuan fasilitas dan perlengkapan pada perangkat desa dan para nelayan di Desa Tambak Bulusan. Foto: Fyk/detikinet

Read Entire Article
Industri | Energi | Artis | Global