LG Bikin Rumah Canggih Anti Maling di Korea, Ini Wujudnya

3 days ago 7

FotoINET

Rista Rama Dhany - detikInet

Rabu, 13 Nov 2024 18:03 WIB

Seoul - Perusahaan Korea LG meluncurkan rumah pintar LG Smart Cottage. Rumah tersebut praktis karena selesai dibangun dalam hitungan hari dan diklaim anti maling.

LG Smart Cottage

Smart Cottage merupakan rumah modular atau prefabrikasi yang menggabungkan teknologi pemanas, ventilasi, dan AC mutakhir dari LG (HVAC), serta solusi energi, peralatan dan layanan rumah cerdas terbaru yang terintegrasi dengan peralatan premium yang memanfaatkan teknologi dan teknik perumahan modular terbaru dari LG. Foto: Rista Rama Dhany/detikcom

LG Smart Cottage

Smart Cottage tersedia dalam dua tipe berdasarkan bentuk dan ukuran. Pertama model Mono, model satu lantai dijual di Korea mulai dari harga 200 juta won atau sekitar Rp 2,23 miliar. Tipe kedua yakni Mono+ dengan instalasi surya dasar mulai dari harga 290 juta won atau sekitar Rp 3,2 miliar. Foto: Rista Rama Dhany/detikcom

LG Smart Cottage

Jungwoo Lee, Professional of Smart Cottage mengatakan, Smart Cottage dirancang dengan memprioritaskan keberlanjutan dan selaras dengan visi LG yaitu “Better Life for All.” Rumah modular ini merupakan bangunan kecil ala studio yang memiliki dua lantai serta menyediakan lingkungan hidup yang fungsional, nyaman, dan efisiensi ruang yang maksimum dengan luas 40 meter persegi. Foto: Rista Rama Dhany/detikcom

LG Smart Cottage

Interior ruangan memiliki suasana yang santai nan premium berkat desain LG yang ‘lembut, stabil, dan halus’ serta menggunakan berbagai bahan material yang harmonis seperti kayu, ubin, dan kuningan. Beberapa komponen rumah dapat dibongkar-pasang dan terbuat dari material baja karbon rendah sehingga lebih ramah lingkungan. Foto: Rista Rama Dhany/detikcom

LG Smart Cottage

Hanya butuh 2 hari untuk membangun dan menyatukan seluruh instalasi di dalamnya, bahkan rumah ini diklaim sangat kuat, aman dan anti maling. Rumah ini tidak akan bisa dibuka paksa oleh orang lain dari luar karena bagian luarnya terbuat dari baja kuat. Foto: Rista Rama Dhany/detikcom

(/)

Read Entire Article
Industri | Energi | Artis | Global